Kamis, 23 April 2009

Penggosip = Pembunuh Manusia

Penggosip = Pembunuh Manusia

Shalom....

Saya mau menasehatkan umat Kristen pada umumnya agar supaya kita tidak melakukan perbuatan yang namanya gosip atau menggosipkan kejelekan orang lain. Karena kita tahu bahwa nge-gosip itu adalah perbuatan yg tercela dan tidak terpuji. Dan di dalam Alkitab penggosip dikategorikan seperti pencemooh. Karena seseorang yg menggosipkan orang lain sebenarnya sedang mencemooh dan membuka aib orang lain. Bertolak dari Firman Tuhan saya akan membawa anda kepada pengertian yg benar akan hal ini.

@ Penggosip = pembunuh manusia
Kita menggosipkan org lain biasanya karena kt ( maaf saya singkat, supaya ringkas ) tdk suka dgn org tersebut atau tdk kenal, karena tdk mungkin kt menggosipkan org yg kt kenal baik, yg kt sukai, apalagi yg kt kasihi. Mungkin org itu menjengkelkan bagi kt. Mungkin punya hutang tidak "mbayar", mungkin pernah menipu kt, atau mungkin pernah bertengkar dgn kt krn sesuatu hal. Atau bisa juga karena memang kebiasaan suka ngegosip. Nah saudara, Firman Tuhan mengajarkan kt spy kita mengasihi org lain atau sesame, sama spt kt mengasihi diri kita sdr. Jikalau kita menggosipkan sesama kita itu berarti kita belum mengasihi sesama kita. Artinya kita belum melakukan perintah Tuhan dan malah cenderung melanggar Firman Tuhan.

Mengapa penggosip menurut saya adalah pembunuh manusia? Firman Tuhan berkata bahwa barangsiapa membenci saudaranya adl seorang pembunuh manusia ( 1 Yoh 3:15 ) dan kt tahu seorang pembunuh tdk mungkin masuk surga. Jika kt menggosipkan sesama kt karena didasari oleh benci baik yg kt sadari ataupun yg tdk kt sadari, bukankah itu juga membuat kt menjadi seorang pembunuh manusia? Tanpa kt ketahui seringkali gosip kt jika didengar oleh org yg kt gosipkan akan menimbulkan syak dan kadang menimbulkan kebencian baru yg berujung kpd kepahitan yg nantinya akan menimbulkan pertengkaran yg berlanjut. Malahan ada kejadian dimana orang yg menjadi korban gosip, tidak mau lagi datang ke gereja karena malas ketemu dengan org yg menggosipkan dirinya di gereja, setelah tahu gosip ttg dirinya berasal dr rekan yg segereja dgnya. Tidak sedikit jg terjadi perpecahan di gereja hanya karena gosip. Nah, jika demikian kt sd menjadi batu sandungan yg dpt menyebabkan kematian rohani yg tidak kalah jahatnya dgn menyebabkan kematian jasmani.

Mat 12:35 ( Orang yg baik mengeluarkan hal2 yg baik dr perbendaharaannya yg baik dan org yg jahat mengeluarkan hal2 yg jahat dr perbendaharaannya yg jahat ). Barangsiapa bergosip ttg sesamanya sebenarnya ia sdg membuka aib dirinya sdr. Karena begitu seseorang mulai bergosip, ia sdg mengeluarkan hal2 yg jahat dr perbendaharaanya yg jahat dan pd saat yg sama kt dpt langsung mengetahui karakter atau sifat buruk dr org yg bergosip tersebut. Karena kita dpt mengenal seseorang dr ucapannya. Jika seseorang ucapannya baik niscaya org itu baik, tetapi jika yg diucapkan seringkali jahat, kasar, dan kotor, maka kt jg akan tahu bahwa org itu tdk baik. Ayat 37: Menurut ucapanmu ( lidah/mulut ) engkau akan dibenarkan, dan menurut ucapanmu pula engkau akan dihukum! Ucapan kt mempengaruhi sgl hal termasuk hidup kt dan org lain. Kt dpt membunuh org dgn ucapan kt, namun di sisi lain ucapan kt jg dpt menyelamatkan hidup org lain ( Yak 3:1-12 ). Ucapan kt dpt melemahkan org lain namun dpt jg membuat org lain mempunyai semangat hidup. Hidup dan mati dikuasai lidah, siapa suka menggemakannya akan memakan buahnya ( Amsal 18:21 ). Jika yg kt gemakan jahat atau buruk mk kt akan menuai jahat atau buruk bg hidup kt, demikian jg sebaliknya. Jika kt menipu or-la dgn ucapan kt, or-la jg akan menipu kt, jk kt memfitnah kt akan difitnah, jk kt menghina kt akan dihina, sebaliknya jk kt memuji kt akan di puji, jk kt memberkati kt akan diberkati.

Saudara, kt jg harus sadar bahwa kt mempunyai kelemahan2. Jika kt menggosipkan org lain tdk serta merta hal itu membuat kt lebih hebat atau lb benar dr org tsb. Justru malahan akan membuat kt jauh lb buruk dr org itu. Karena jk kt menggosipkan or-la itu menunjukkan seolah-olah kt lb benar dr org lain. Padahal kt belum tentu lb benar dr org lain, dan seandainya kt merasa lb benar dr or-la biarlah penilaian itu datangnya dr Tuhan sendiri dn bukan dr manusia apalagi dr diri kt sdr. Dan biarlah kt tdk menghakimi or-la dgn perkataan kt karena penghakiman itu haknya Tuhan dan kt tdk berhak menghakimi siapapun jg.

@ Ibadahnya menjadi sia-sia

Yak 1:26: Orang yg suka menggosip sia-sia ibadahnya. Kita tdk akan mendapat manfaat dari ibadah kita. Percuma kita rajin ke gereja jika tdk bisa mengekang lidah kita. Maka dari itu mulai dr skr stop bergosip, mulailah memakai mulut anda utk hal2 yg baik, hal2 yg manis, yg sedap didengar, yg mulia, yg kudus dn yg berkenan kpd Allah. Stop omongan yg kotor, yg sia2, karena setiap perkataan sia2 hrs dipertanggungjawabkan dihadapan Tuhan suatu saat nt ( Mat 12:36 ). Stop berkata: "Mati aku!" Sebaliknya katakanlah: "Hidup aku!" Hiburlah or-la yg sdh putus asa dgn sgl keadaannya lewat perkataanmu, selamatkan or-la yg akan bunuh diri krn putus cinta lewat ucapanmu, mrk yg patah semangat, yg hancur, keluarga yg diambang perceraian spy pernikahan mrk dpt diselamatkan, mrk yg seolah-olah tdk punya jalan keluar atas setiap persoalaannya spy mrk mendapat kekuatan baru. Serta tegurlah org yg berbuat dosa dgn mulutmu yg lemah lembut, dan nasehatilah setiap org spy mrk berhenti berbuat jahat dan sebaliknya spy mrk selalu berbuat baik supaya Nama Tuhan Yesus dipermuliakan melalui hidup kita. Mzm 34:13-16. Amin

Ayat- tambahan: Amsal 10:32; 11:9; 12:14,18,25; 13:2,3; 14:3,21; 15:2,4,7,14; 16:24,28; 18:7,20, dll.

Jonathan Ministry

Tidak ada komentar:

Posting Komentar